Seputar Jabar

Sumedang Masih Diguncang Gempa Susulan, Panglima TNI Berikan Bantuan

Panglima TNI berikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada masyarakat yang terdampak Gempa di Kabupaten Sumedang, Minggu (14/01)

 

SUMEDANG , –  Panglima TNI berikan bantuan.  Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S. E., M. Si., memberikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada masyarakat yang terdampak Gempa di Kabupaten Sumedang, Minggu (14/01/2024).

Gempa bumi susulan di Kabupaten Sumedang sejak (31/12/2023) hingga saat ini masih terus terjadi. Hasil monitoring dari BMKG sudah terjadi 21 aktivitas gempa bumi di wilayah Sumedang. Hal ini menyebabkan berbagai kerusakan dan dampak traumatis serta mempengaruhi ekonomi kehidupan masyarakat.

Pemberian bansos paket Sembako dari Panglima TNI kepada masyarakat di Sumedang, diserahkan oleh Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Erwin Djatniko di Kelurahan Cipameungpeuk, Kec. Sumedang Selatan Kab. Sumedang.

Pangdam lll/Slw menyampaikan bahwa apabila masyarakat menderita, maka akan turut dirasakan juga oleh TNI. Kedekatan TNI dengan rakyat tidak dapat dipisahkan, karena TNI berasal dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat.

 

Sumedang Masih Diguncang Gempa Susulan, Panglima TNI Berikan Bantuan

 

“Semoga bantuan paket sembako dari Panglima TNI ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang terdampak Gempa,” Ungkap Pangdam.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Danrem 062/TN, Asintel, Aster Kasdam III/Slw, Dandim 0610/Smd, Dandim 0605/Subang, Danyonif 301/PKS, Kapolres Sumedang diwakili Kapolsek Sumedang Selatan, PG. Bupati Kab. Sumedang diwakili Camat Sumedang Selatan dan Dansubdenpom III/2-1 Sumedang. (Pen)

Ikuti perkembangan berita terbaru Reportase Jabar Satu di Google News 

Bagikan Berita Ini

This website uses cookies.