News

Kodam III Siliwangi Gelar Apel Kesiapsiagaan Bencana

Apel Gelar Kesiapsiagaan bencana di Lapangan Makodam III/Slw, Kota Bandung, Rabu (30/10)

 

BANDUNG , –  Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman, SE., M.Si., memimpin Apel Gelar Kesiapsiagaan Antisipasi Kontijensi Bencana di Wilayah Kodam III/Slw. Kegiatan berlangsung di Lapangan Makodam III/Slw, Kota Bandung, Rabu (30/10/2024).

Apel gelar kesiapsiagaan kontijensi bencana dilakukan sebagai wujud komitmen Kodam III/Slw untuk memastikan kesiapan satuan jajarannya dalam menghadapi berbagai potensi bencana alam yang mungkin terjadi di wilayah Jawa Barat dan Banten.

Menjaga kesiapsiagaan penting dilakukan mengingat karakteristik geografis wilayah Kodam III/Siliwangi yang rentan terhadap bencana seperti gempa bumi, banjir, dan tanah longsor. Kodam III/Siliwangi telah membentuk Satuan Tugas (Satgas) Batalyon Komposit PRC PB yang siap digerakkan kapanpun dan dimanapun diperlukan.

Satgas Batalyon Komposit PRC PB terdiri dari Yonif 300/Bjw sebagai mainbody yang didukung oleh satu kompi dari Yonzipur 3/YW serta unit pendukung lainnya seperti Komunikasi Elektronika (Komlek), Bekang, Kesehatan, Trauma Healing, Medis dan Hukum.

“Dengan dukungan berbagai perangkat dan sinergi dari unsur terkait, kita dapat memberikan bantuan yang cepat dan tepat saat bencana terjadi,” ucap Pangdam.

Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman juga memberikan penekanan sebagai pedoman bagi Satgas Batalyon Komposit PRC PB. Dimana Satgas harus melaksanakan standby on call, menyiapkan materiel yang dibutuhkan, melakukan latihan kesiapsiagaan serta menjalin koordinasi dengan semua pihak terkait untuk memastikan keberhasilan tugas.

“Dengan menjaga kesiapan ini, kita akan mampu menjalankan tugas mulia untuk melindungi masyarakat dan memastikan keamanan mereka di tengah ancaman bencana,” tutur Pangdam.

(Red/Pen)

Ikuti perkembangan berita terbaru Reportase Jabar Satu di Google News 

Bagikan Berita Ini
Dipublikasikan oleh:
Umar

This website uses cookies.