Jumat, 22 November 2024

Kapolda Jabar Dilantik Jadi Ketum PBVSI Pengprov Jabar

BANDUNG , – Pengurus PBVSI pusat secara resmi telah melantik dan mengukuhkan Kapolda Jawa Barat selaku Ketua Umum PBVSI Pengprov Jabar, pada hari Selasa tanggal 15 September 2020.

Dalam siaran pers Kabid Humas Polda Jabar yang diterima Media reportasejabarsatu. Pelantikan dan pengukuhan dilaksanakan secara virtual bertempat di Aula Muryono Polda Jabar, oleh Ketua Umum Pengurus Pusat PBVSI, Komisaris Jenderal Polisi (Purn) Drs. Imam Sujarwo, M.Si.

Selain Ketua Umum turut dilantik pengurus PBVSI Jawa Barat lainnya (16 Jabatan dalam pengurus PBVSI Jabar).

Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. Rudy Sufahriadi dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan moment yang penting dalam membangun kekuatan organisasi PBVSI, guna mencetak bibit – bibit atlet Bola Voli yang handal dari Jabar, serta untuk menjalin kebersamaan dan komunikasi yang baik antara pengurus Pusat PBVSI dan daerah Jabar sebagai langkah memajukan olah raga Bola Voli di Jawa Barat.

Rudy juga mengharapkan dukungan penuh dari pengurus pusat PBVSI dalam memajukan organisasi PBVSI Jabar, guna menyusun rencana program kegiatan serta target dan sasaran secara terukur sesuai harapan dan tujuan dalam meningkatkan program pembinaan bagi para atlet Bola Voli Jabar.

Sementara ketua Umum Pengurus Pusat PBVSI Komjen Pol. Purnawirawan Drs. Imam Sudjarwo, M.Si mengucapkan selamat kepada pengurus PBVSI Jabar, untuk mengemban tugas mulia dibidang Olahraga Bola Voli Jabar, dimana Jabar merupakan gudang atlit Voli Nasional dan Internasional.

“Diharapkan perbola volian di Jabar semakin maju, karena ada tiga misi PBVSI yaitu bangun prestasi, bangun generasi muda melalui bola voli, ikut bangun dan dorong wisata Indonesia melalui Bola Voli,” tutup Ketua Umum Pengurus Pusat PBVSI.

(Tim RJ1)

Bagikan Berita Ini
Array

Berita Terkait