CIREBON,- Dalam rangka jaga tradisi peninggalan leluhur sekaligus melestarikan budaya, menjaga tradisi peninggalan budaya leluhur, masyarakat di Kecamatan Sumber melaksanakan acara haul Buyut Pangeran Pasarean. Bertempat di Jln. Pangeran Cakrabuana Kelurahan Gegunung Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon. Sabtu 14/10/2023.
Dalam laporan tertulisnya Kapolsek Sumber Akp Yuliana, Sab, MSi kepada media mengatakan bahwa Kapolsek Sumber Polresta Cirebon telah melaksanakan pengamanan kegiatan arak arakan. Acara tersebut dalam rangka Tradisi Haul Buyut Pangeran Pasarean.
“Polresta Cirebon telah selesai malaksanakan pengamanan kegiatan arak arakan dalam rangka Haul Buyut Pangeran Pasarean”
“Pengamanan dilakukan terhadap Orang, barang. Dilakukan secara Pemka Pemtup dilokasi dan pam jalur serta pengawalan terhadap peserta arak arakan dan segenap masyarakat yang hadir”, ujarnya.
Lanjutnya kegiatan tersebut merupakan upaya melestarikan tradisi adat budaya. ” Ya kegiatan ini merupakan upaya melestarikan Tradisi adat dan budaya, dihadiri oleh Forkofimcam Kec. Sumber, Keluarga Keturunan Pangeran Pasarean, tokoh adat dan Masyarakat serta perangkat Kelurahan Gegunung”, katanya.
Kapolsek Sumber Akp Yuliana, Sab, MSi Mengungkapan bahwa kegiatan ini merupakan salah agenda rutin setiap tahunnya. Sebagai upaya memelihara tradisi adat dan Budaya ke aripan lokal . Dengan giat ini terjalin Silaturahmi antara tokoh adat dan tokoh masyarakat bersama Forkopimcam kecamatan Sumber, ” ucap.Akp Yuliana.
Untuk pengamanan itu sendiri Polsek Sumber Polresta Cirebon dibantu oleh segenap perwira dari Satlantas dan Sat Samapta Polresta Cirebon. Dengan melibatkan 70 personil Gabungan diantaranya Polresta Cirebon 56 personil, Koramil Sumber 5 personil dan Potmas 9 personil. (Umr)
Editor Wawan K
Ikuti juga perkembangan berita terkini Reportase Jabar Satu di Google News