BANDUNG , – Ketua PH PHDI Provinsi Jawa Barat, Brigjen Purn I Made Riawan, S.Psi, M.I.P menghadiri sekaligus menyampaikan sambutan pada acara hari ulang tahun (HUT) ke-35 Wanita Hindu Dharma Indonesia (WHDI), bertempat di Bale Yoga Pura Wira Satya Dharma Ujung Berung Komplek Yon Zipur 9/2/K, Sabtu (18/2/2023).
Acara diawali dengan laporan ketua Panitia yang menyampaikan laporan bahwa, serangkaian dengan HUT WHDI Ke-35 Provinsi Jawa Barat dilaksanakan beberapa Kegiatan diantaranya Lomba Membuat Sode pesertanya khusus yang Darmika.
Kegiatan tersebut diikuti oleh perwakilan masing-masing Kota dan Kabupaten Se-Jawa Barat serta Seminar pencegahan stunting dengan Narasumber dr. Salli Fitriyanti, M.Gizi, SpGK.
Selanjutnya, Ketua PH PHDI Provinsi Jawa Barat, Brigjen Purn I Made Riawan, S.Psi, M.I.P dalam sambutannya mengharapkan, kepada seluruh anggota WHDI dihari yang berbahagia ini marilah kita evaluasi bersama-sama, segala kekurangan, ketidak lengkapan, ketidakadaan dihari sebelumnya untuk disempurnakan, tentunya dengan bersama-sama memikul tanggung jawab secara merata dan sesuai dengan profesionalitasnya masing-masing.
“Do’a dan harapannya dalam ulang tahun WHDI, agar semakin bertambahnya umur maka bertambah pula kebermanfaatan dan kontribusinya untuk masyarakat, Dirgahayu Ke-35 tahun untuk WHDI yang tidak pernah lelah memberikan berbagai upaya untuk memajukan perempuan-perempuan Hindu baik dalam bidang keagamaan maupun sosial-kemasyarakatan.
Tentunya, berbagai upaya ini manfaatnya tidak hanya dirasakan oleh kelompok perempuan hindu saja, tetapi lebih jauh lagi juga dirasakan oleh keluarga, lingkungan masyarakat,” ujarnya melalui keterangannya, Sabtu (18/2).
Lanjutnya, untuk itu, kedepan marilah kita singsingkan lengan, kepalkan tangan dan bangkit untuk WHDI, untuk umat dan wanita hindu, melalui sektor organisasi ini agar menjadi lebih baik, lebih bersahaja dan yang tak kalah pentingnya adalah semua itu merupakan nilai kertiyasa kita.
“Kepada pengurus, agar lebih mantap dan lebih kooperatif di masa yang akan datang,” pungkas Made.
Rangkaian acara menjadi meriah dengan ditampilkannya tarian rejang sari dan pemotongan tumpeng oleh Ketua WHDI Provinsi Jawa Barat, Ibu Made Duhitrini Sulatra yang diserahkan kepada perwakilan WHDI termuda dan kepada Ketua PH PHDI Provinsi Jawa Barat serta undian doorprize dan hadiah lainnya untuk peserta yang Hadir.
Pada Akhir acara ada kegiatan, pemberian cindramata dan pembagian hadiah lomba pembuatan sode khusus darmika, untuk Juara 1 diperoleh dari perwakilan Kabupaten Bogor dan untuk Juara 2 diperoleh dari perwakilan Kota Bekasi serta untuk Juara 3 diperoleh dari perwakilan Kabupaten Cirebon.
(Rdn)