Jumat, 22 November 2024

HUT IPJI di Gelar di Taman Agrowisata Leuwikeris

HUT DPC IPJI ( Ikatan Penulis Jurnalis Indonesia ) Kab. Ciamis ke-1 & HUT DPP IPJI ke- 22 di gelar di Taman Agrowisata Leuwikeris Ciamis, Sabtu 30/10/2021.

CIAMIS , – Hari Ulang Tahun DPC IPJI ( Ikatan Penulis Jurnalis Indonesia Kabupaten Ciamis yang ke- 1 sekaligus peringatan Hari Ulang Tahun DPP IPJI yang ke-22 di gelar di Taman agrowisata Leuwikeris Ds. Handapherang Kabupaten Ciamis Jawa Barat dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Acara tersebut di hadiri sejumlah pejabat Pemerintahan Kabupaten Ciamis diantaranya Bupati Ciamis beserta wakil, Setda beserta jajaran, kajari, Dandim DPRD diwakili, perwakilan pengurus DPP , perwakilan pengurus DPW, perwakilan pengurus DPC serta sejumlah tamu undangan lainya.

Di saat bersamaan digelar juga acara bakti sosial seperti pemberian vaksinasi untuk 400 orang masyarakat, hasil  bekerjasama antara DPC IPJI Ciamis dengan Dinas kesehatan Kab. Ciamis, serta pemberian santunan sebanyak 30 juta dari DPC Ciamis untuk anak yatim piatu secara simbolis oleh Bupati Ciamis.

Dalam sambutannya Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, mengatakan yakin di DPP Ipji diusianya yang sudah matang serta sudah malang melintang ditingkat Nasional Bahkan Internasional InsyaAllah DPP IPJI akan makin baik dan makin berkembang, ” ucapnya.

Herdiat berpesan kepada DPC IPJI Kab. Ciamis walau diusia yang masih seumur jagung di kabupaten Ciamis dibentuk, diharapkan adanya soliditas, kompak diantara semua anggota, bisa berkolaborasi baik dengan Pemerintah dengan masyarakat dan semua jajaran. InsyaAllah IPJI Kab. Ciamis juga dapat menyesuaikan, dengan IPJI Pusat, untuk lebih baik dan lebih berkembang, ” ujarnya.

>> Pangdam III/Slw Hadiri Pemberangkatan 50 Prajurit Yonif 310/KK ke Singapura

Herdiat pun menyampaikan apresiasi kepada media yang ada di bawah naungan IPJI Kab. Ciamis, telah banyak membantu Pemerintah terutama didalam penanganan Covid-19 dengan vaksinasinya. Menurutnya ini merupakan satu langkah yang terpuji.

Dengan bekerja sama yang lebih Profesional dan bermartabat kata Bupati , InsyaAllah IPJI Kab. Ciamis akan mampu bekerjasama dengan semua pihak , ” kata herdiat.

(wanz)

Bagikan Berita Ini
Array

Berita Terkait