Jumat, 22 November 2024

Pangdam III/Siliwangi: Ketahui Sejarah Maka Akan Mencintai Satuan

BANDUNG , – Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., didampingi Aslog dan Aspers Kasdam III/Slw, Kazidam III/Slw, Kapendam III/Slw dan Wakainfolahtadam III/Slw mengunjungi Museum Mandala Wangsit Siliwangi di Jalan Lembong No. 38 Kota Bandung, Selasa (28/9/2021).

Setibanya di Museum, Pangdam III /Slw disambut oleh Kabintaldam III/Slw Kolonel Inf Yoga Gunawan bersama Staf. Selanjutnya meninjau relief perjuangan.

Di tempat acara, Kabintaldam III/Slw menyampaikan ucapan selamat datang dan mejelaskan tentang pelaksanaan pemugaran bangunan museum. Ia juga mengatakan, museum ini selalu dikunjungi oleh Mahasiswa dan pelajar yang ingin mengetahui tentang sejarah perjuangan.

Dikesempatan yang sama, Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Agus Subiyanto mengatakan, ketahui sejarah maka akan mencintai satuan dan saya bangga dengan museum ini semoga dapat memberikan ilmu pengetahuan yang bermanfaat bagi generasi muda.

Menurut Pangdam III/Slw, ” Museum Mandala Wangsit Siliwangi merupakan sejarah akan perjuangan para pahlawan Jawa Barat. Museum Mandala Wangsit Siliwangi ini juga sekaligus merupakan ciri khas dari sejarah Kodam III/Siliwangi”.

“Semoga kedepan Museum Mandala Wangsit Siliwangi bisa menarik wisatawan dan bisa dijadikan destinasi wisata Khususnya di Wilayah Jawa Barat,” tandas Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Agus Subiyanto.

>> Waasops Kasad Berikan Pembekalan kepada Perwira Siswa Dikreg LXI Seskoad

Bahwa nantinya setiap prajurit Kodam III/Siliwangi yang baru masuk harus mengunjungi museum ini agar tumbuh rasa cinta terhadap satuannya karena tempat ini adalah cikal bakal Kodam III/Siliwangi.

Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti pemugaran Museum Mandala Wangsit Siliwangi, kemudian meninjau barang-barang peninggalan sejarah dipandu oleh Serma Emon dan diakhiri dengan sesi foto bersama.

(Red)

Bagikan Berita Ini
Array

Berita Terkait