Senin, 11 November 2024

Kasespim Lemdiklat Polri Buka Pendidikan Sespimma Secara Virtual

BANDUNG , – Bertempat di mako Sespimma jl Maribaya 53 Lembang, Kasespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Rokhmad Sunanto memimpin upacara pembukaan pendidikan Sekolah Staf dan Pimpinan tingkat Pertama Polri, Selasa 23/2/2021.

Sebanyak 100 orang peserta didik (serdik) terdiri dari 75 orang polisi pria dan 25 orang polisi wanita adalah, para perwira- perwira muda dari sumber Akpol, sumber sarjana dan perwira Inspektur polisi yang telah lulus seleksi baik tingkat daerah maupun pusat akan dididik selama 4 bulan menjadi pemimpin polri tingkat pertama yang nantinya akan tersebar bertugas di seluruh kesatuan Polri se-Indonesia.

>> Dansektor 19 Kerahkan Satgas, Bersihkan Sampah dan Lumpur Serta Perbaiki Tanggul

Dalam sambutannya, Kasespim menekankan, meskipun proses pembelajaran dilaksanakan secara virtual diharapkan para serdik lebih aktif memacu diri untuk belajar mandiri dengan banyak membaca buku- buku referensi yang telah disampaikan, selain mengikuti kuliah yang sudah terjadwal.

Hal ini justru dituntut kedewasaan dan kesadaraan para serdik tidak boleh terlena dengan rutinitas pekerjaan rumahan sehingga tugas – tugas perkuliahan menjadi terbengkelai.

“Sespimma menyelenggarakan pendidikan pengembangan yang bersifat vokasi atau ilmu terapan kepolisian yang membekali para serdik berbagai macam pengetahuan mengenai manajemen sebagai seorang staf yang baik yang mampu memberikan saran / pendapat yang konstruktif dan solutif, disamping itu juga harus mampu menjadi seorang pemimpin pada tingkat pertama yang tegas, bijak dan humanis karena nantinya setelah lulus pendidikan mereka akan ditugaskan di daerah dan kebanyakan di Polres-Polres, sehingga mereka langsung bersentuhan dengan masyarakat oleh karena itu ilmu dan pengetahuan yang diberikan sudah langsung dapat diaplikasikan,” papar Irjen Pol Sunanto.

>> Ridwan Kamil: Dengan PPKM Mikro, Zona Merah di Jabar Hanya 5 Persen

Selanjutnya, Kasespim mengingatkan bahwa, Tantangan tugas Polri ke depan semakin berat, ditambah lagi dituasi pandemi covid-19, memaksa Polri untuk merubah strategi pelayanan dan menjaga stabilitas kamtibmas, agar tetap terkendali terutama dukungan kepada pemerintah daerah khususnya dalam menanggulangi pandemi covid-19 secara paripurna, sehingga pertumbuhan ekonomi kerakyatan di daerah semakin pulih dan sehat.

Selain itu, agar serdik senantiasa menjaga kesehatan supaya bisa menyelesaikan pendidikan sampai lulus dan segera berkiprah di tengah masyarakat, karena negara sudah menanti karya saudara, ujar Kasespim pada akhir sambutannya. (Red)

Bagikan Berita Ini
Array

Berita Terkait